Bawaslu Kab. Serang Awasi Tahapan Penyerahan Dokumen Syarat Dukungan Calon Perseorangan dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serang Tahun 2024
|
Kota Serang, Bawaslu Kab. Serang - Bawaslu Kab. Serang melakukan pengawasan Tahapan Penyerahan Dokumen Syarat Dukungan Calon Perseorangan dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serang Tahun 2024 di Aula KPU Kab. Serang.
Jadwal penyerahan dokumen syarat dukungan telah ditetapkan oleh KPU Kab. Serang yaitu dari tanggal 10 hingga 12 Mei 2024.
Berdasarkan hasil pengawasan yang dilakukan hingga Tanggal 12 Mei 2024 Pukul 23.59 WIB, didapatkan informasi bahwa KPU Kab. Serang tidak menerima satu pun syarat dukungan dari calon perseorangan.